Total cadangan batubara Indonesia tahun 2021 mencapai 38,8 miliar ton. Selain cadangan batubara, masih ada juga sumberdaya batubara yang tercatat sebesar 143,7 miliar ton. Dengan rata-rata produksi batubara sebesar 600 juta ton per tahun, maka umur cadangan batubara Indonesia masih 65 tahun apabila diasumsikan tidak ada temuan cadangan baru, sebagian besar ada di Kalimantan dan Sumatera.
Kalimantan menyimpan 62,1 persen dari total potensi cadangan dan sumberdaya batubara terbesar di Indonesia. Artinya, cadangan batubara di Indonesia banyak ditemukan di Pulau Kalimantan. Pulau tersebut memiliki 88,31 miliar ton sumberdaya batubara dan 25,84 miliar ton cadangan batubara.
Selain Kalimantan, batubara banyak terdapat di Pulau Sumatera. Pulau tersebut punya potensi tinggi dengan 55,08 miliar ton sumberdaya batu bara dan 12,96 miliar ton cadangan batubara.
Adapun berdasarkan Handbook of Energy and Economic Statistics of Indonesia 2020, daerah dengan cadangan batubara terbesar di Indonesia adalah berurutansebagai berikut:
- Kalimantan Timur,
- Sumatera Selatan,
- Kalimantan Selatan,
- Kalimantan Tengah,
- Jambi,
- Kalimantan Utara,
- Aceh,
- Riau,
- Bengkulu,
- Sumatera Barat.